Harvest Moon
Tuesday, November 02, 2010
Apakah Harvest Moon itu?
Harvest Moon adalah salah satu game petualangan dimana kamu akan diajak untuk menjalani kehidupan di desa yang masih alami.
Di sini kamu adalah tokoh utama yang terbiasa dengan kehidupan di kota, namun karena suatu alasan (contoh: kamu merasa bosan dengan kehidupan kota yang monoton, atau kamu mewarisi pertanian kakekmu) akhirnya kamu memutuskan untuk menjalani kehidupan di desa.
Di desa ini kamu akan merwat sebuah kebun yang cukup luas, berternak sapi, domba dan ayam, menemukan event-event menarik, mengikuti berbagai festival, berteman dengan penduduk desa, bahkan menemukan jodohmu.
Pada pertama kali main, kepala desa (mayor) akan menemuimu dan menjelaskan bahwa kamu diberi kesempatan selama tiga tahun percobaan untuk merawat perkebunan itu. Jika kamu menelantarkan perkebunan itu, atau tidak ada perubahan pada kebunmu dan kamu tidak bersosialisasi dengan penduduk desa, setelah tiga tahun kamu akan diusir dari desa tersebut dan permainanmu akan tamat. Namun, jika kamu merawat kebunmu dengan baik dan kamu bersahabat dengan semua penduduk desa, setelah tiga tahun Mayor akan mendatangimu dan mengatakan bahwa kamu telah bekerja dengan baik, dan permainanmu tidak akan tamat walaupun lebih dari tiga tahun.
Harvest moon terbagi dalam beberapa versi, yaitu harvest moon: back to nature, friends of mineral town, more friends of mineral town, a wonderful life, animal parade, tree of peace, another wonderful life, magical melody, save the homeland, dan lain-lain. Dalam beberapa versi, kamu akan menjadi tokoh utama laki-laki atau tokoh utama perempuan. Laki-laki atau perempuan akan sama saja, hanya ketika kamu mencari jodoh saja yang berbeda.
Game ini tersedia dalam play station, GBA, nitendo wii, psp, dan lain-lain.
Tertarik untuk memainkan game ini? Nah, untuk berikutnya aku akan mencoba memberi sedikit bantuan dalam memainkan game ini. Selamat bermain^^
0 komentar